Thursday, 28 September 2023
HOTLINE: (0271) 653 025 / 081234 567 890
  • Home
  • Berita
  • Alhamdulillah, Tim Megalodon UMS Raih Podium ke-2 Kontes Robot Indonesia Nasional 2023
Alhamdulillah, Tim Megalodon UMS Raih Podium ke-2 Kontes Robot Indonesia Nasional 2023

Alhamdulillah, Tim Megalodon UMS Raih Podium ke-2 Kontes Robot Indonesia Nasional 2023

 

PABELAN, MUHAMMADIYAHSOLO.COM – Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) mengirimkan 3 tim Robot mewakili wilayah Jawa Tengah pada Kontes Robot Indonesia (KRI) tingkat Nasional yang diselenggarakan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (RI). Tiga tim robot yang dikirim yaitu Tim Abu Hero, Tim Megalodon, dan Tim RR El Ganador.

Kontes Robot Indonesia adalah kegiatan kompetisi tahunan mahasiswa dalam bidang rancang bangun dan rekayasa robotika yang diselenggarakan oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia. KRI tahun 2023 merupakaan penyelenggaraan ke-21 sejak pertama kali diselenggarakan pada tahun 2003.

Wakil Rektor III, Ihwan Susila, M.Si., P.hD., mengungkapkan raihan prestasi Tim Robot UMS yang bertanding di Semarang.

“Kita mengirimkan tiga tim dari UMS, dan Alhamdulillah dua tim yang masuk ke perempat final yaitu yakni Tim Robot SAR dan Tim Robot Tematik. Kita tentu berharap semoga bisa meraih juara,” ungkapnya, Ahad (25/6).

Tim UMS dengan nama Tim ABU HERO UMS mewakili divisi pertandingan Kontes Robot ABU Indonesia (KRAI) tahun 2023. Tim Megalodon UMS mewakili divisi KRSRI (Kontes Robot SAR Indonesia), ini merupakan pengganti Kontes Robot Pemadam Api Indonesia (KRPAI) yang lebih menekankan pada misi pencarian dan penyelamatan bencana yang umum terjadi khususnya di Indonesia, dan Tim RR EL Ganador UMS mewakili divisi kontes Robot Tematik Indonesia (KRTMI)

Peserta dari perlombaan ini, lanjutnya, berasal dari tiap wilayah se-Indonesia.

Alhamdulillah, barakallah Tim Megolodon UMS membawa nama harum UMS dan meraih peringkat 2 dalam ajang bergensi Kontes Robot Indonesia 2023. Kita cukup bangga karena kita merupakan perwakilan dari wilayah untuk mengikuti ajang perlombaan robot tingkat Nasional,” tambah WR III UMS itu. (*)

Ditulis oleh :

INFORMASI TERKAIT

All
/ 1 Agustus 2023

Berbagai Atraksi Meriahkan Penyambutan 5.907 Mahasiswa Baru Gelombang I, UMS 2023

SURAKARTA, MUHAMMADIYAHSOLO.COM – Menyambut mahasiswa baru 2023, Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menggelar serangkaian Masa Ta’aruf, Penyambutan Mahasiswa Baru (Masta PMB) gelombang 1 sejumlah 5.907 mahasiswa yang dilaksanakan di Gedung Edutorium...
/ 25 Juni 2023

Tampil Memukau, Robot Tari KRSTI Hibur Wisudawan UMS

SURAKARTA, MUHAMMADIYAHSOLO.COM – Penyelenggaraan Wisuda Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) periode IV Tahun Anggaran 2022/2023 menghadirkan robot tari karya Tim Kontes Robot Seni Tari Indonesia (KRSTI) ADISHA UMS untuk memeriahkan acara...
/ 14 Juni 2022

Alhamdulillah, UMS Juara 3 dalam Kontes Robot Indonesia Wilayah 2

SURAKARTA, MUHAMMADIYAHSOLO.COM – Tim Kontes Robot Indonesia (KRI) Universitas Muhammadiyah Surakarta berlomba dalam 3 divisi yaitu Kontes Robot SAR Indonesia (KRSRI), Kontes Robot Tematik Indonesia (KRTMI), dan Kontes Robot Seni...

Diskusi

Galeri Video

GALERI FOTO

TERBARU